Agar Video Traveling Lebih Memikat, Inilah Tips Yang Bisa Anda Andalkan

Mengabadikan keindahan dan keunikan tempat wisata, biasanya menjadi agenda traveler. Tidak hanya membuat foto eksotis, tapi juga diabadikan dalam bentuk video. Agar hasilnya lebih memikat, tentunya harus dibuat dengan perencanaan matang. Seperti menyediakan perangkat yang memadai, konsep dan sebagainya. Beberapa tips membuat video traveling berikut ini, bisa menjadi panduan bagi Anda.


Tentukan Konsep Video Perjalanan Anda

Anda bisa membuat video yang isinya eksplorasi destinasi wisata yang didatangi, keseruan selama perjalanan tersebut,  dan sebagainya. Sama ketika Anda akan membuat fotografi travel, dalam pembuatan video perjalanan ini juga harus memikirkan tentang konsepnya. Konsep tersebut antara lain liputan destinasi, keseruan saat traveling bersama teman, dokumentasi perjalanan atau video timelapse.

Supaya lebih memudahkan saat pengeditan, sangat disarankan untuk mengambil banyak scene video. Karena pilihan gambarnya lebih banyak, sehingga Anda lebih gampang dalam berkreasi dan menciptakan tampilan video yang terbaik.

Karena terkadang saat pengambilan gambar dirasa sudah mencukupi stok videonya. Tapi ternyata saat proses editing, ternyata gambarnya masih kurang. Jadi, ambillah gambar sebanyak mungkin. Pilihlah footage yang paling bagus dari seluruh stok video yang ada.

Gunakan Kamera yang Memadai

Video yang bertemakan traveling biasanya disebar luaskan melalui jejaring sosial. Bisa juga disiarkan dalam tayangan program televisi. Karena itu, untuk perangkat yang digunakan cukup dengan kamera DSLR atau kamera poket entry level saja. Anda juga bisa mengandalkan camera action, yang sudah beredar banyak di pasaran. Kamaera ini sudah mampu menghasilkan kualitas video yang bagus.

Kalau Anda tidak memiliki kamera DSLR, bisa menggunakan smartphone. Kualitas kamera ponsel pintar sudah terbilang bagus. Sehingga bisa Anda andalkan dalam membuat video perjalanan. Kalau ingin terlihat lebih profesional, bisa memakai kamera mirrorless. Supaya gambarnya tidak goyang bisa memasang stabilizer atau tripod, untuk menempatkan kamera dalam posisi yang lebih stabil.

Tentukan Sudut Pandang yang Memikat

Pengambilan gambar tentunya tidak boleh sembarangan. Anda harus memikirkan angle atau sudut pandang yang pas ketika membuat video. Dengan begitu, tercipta video yang unik dan menarik. Untuk memenuhi keinginan tersebut, saat ini sdauh banyak pilihan teknologi kamera video beserta aksesoris pendukungnya. Sehingga videografer akan semakin mudah dan kreatif, dalam menciptakan karyanya.

Sebagai referensi, Anda bisa belajar dengan melihat video traveling lainnya. Anda bisa menyaksikannya di Youtube, situs traveling berkualitas, dan sebagainya. Dengan berbagai tayangan video tersebut, Anda bisa mengetahui bagaimana seharusnya video perjalanan dibuat.

Siapkan Cadangan Baterai Mencukupi

Ketika pengambilan video, kamaera memerlukan banyak suplai energi. Karena penggunaannya bisa saja sangat boros, karena akan terus menyala. Jadi, jangan hanya bawa satu baterai saja yang terpasang di kamera. Sangat dianjurkan untuk membawa setidaknya satu baterai cadangan. Ada baiknya untuk membawa minimal dua baterai cadangan. Sehingga kebutuhan baterai sangat terpenuhi.

Baterai cadangan akan semakin dibutuhkan, ketika Anda berada di tempat wisata yang sangat terpencil lokasinya. Biasanya jaringan listri belum memadai, sehingga Anda akan sangat kesulitan saat akan melakukan pengisian daya baterai. 

Dengan selalu terpenuhinya daya baterai, maka ketika dalam perjalanan menemukan panorama alam yang memikat, bisa langsung merekamnya. Tanpa ketakutan akan kehabisan baterai.

Nah, itulah beberapa tips yang bisa Anda terapkan, ketika akan membuat  video traveling yang unik dan menarik. Kebutuhan perangkat yang mudah dan terjangkau, tentunya semakin melancarkan keinginan setiap traveler. Selamat berkreasi...

Baca juga 

Tips Bikin Foto Perjalanan Lebih Menarik



Komentar